Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Jembrana Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perpustakaan Digital tidak Singkirkan Buku Fisik

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 20 Agustus 2019 - 21:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kota Palangka Raya menjamin perpustakaan digital nantinya tidak akan menyingkirkan buku fisik.

“Meski nanti perpustakaan digital sudah diluncurkan, buku fisik tetap dipertahankan dan tidak akan disingkirkan,” ucap Kepala Bidang Pengolahan Layanan Dan Pelestarian Bahan Pustaka Dispusip Kota Palangka Raya Ninik Listianti, Selasa, 20 Agustus 2019.

Ia menekankan tujuan utama menghadirikan perpustakaan digital bukan untuk menyingkirkan buku fisik. Melainkan mempermudah masyarakat dalam membaca buku di manapun dan kapanpun.

Menyukseskan hal tersebut, Ninik berharap aplikasi perpustakaan digital bisa selesai dengan cepat dan dapat diimplementasikan kemasyarakat luas.

Ia yakin perpustakaan digital akan berimbas pada peningkatan minat baca masyarakat. Hal itu secara tidak langsung dapat membuka wawasan dan pengetahuan warga Kota Palangka Raya.

“Saat sudah dilounching dan dimanfaatkan oleh masyarakat perpustakaan digital akan lebih membuka wawasan dan pengetahuan warga,” tandasnya. (HERMAWAN DP/B-3)

Berita Terbaru