Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Blitar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lima KK Korban Kebakaran Terima Bantuan dari Pemerintah Sukamara

  • Oleh Norhasanah
  • 21 Agustus 2019 - 18:00 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Sebanyak  5 kepala keluarga  (KK) korban kebakaran menerima bantuan dari Pemerintah Kabupaten Sukamara.

"Bantuan tersebut diserahkan kepada 5 kepala keluarga  yang terdiri dari 18 jiwa," kata Wakil Bupati Sukamara, H Ahmadi, Rabu, 21 Agustus 2019.

"Bantuan yang kita berikan berupa pakaian sandang pangannya, ini untuk memenuhi kebutuhan para korban dalam seminggu ke depan atau 1 bulan ke depan, ini bisa dimanfaatkan," ujar Ahmadi.

Ahmadi menambahkan, bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk solidaritas pemerintah daerah kepada masyarakatnya. Setiap masyarakat yang mengalami musibah kebakaran selalu mendapat perhatian oleh pemerintah daerah.

"Jangan dilihat nilai barang-barang yang kita serahkan, tetapi ini adalah bentuk solidaritas dan rasa duka kami terhadap masyarakat yang mengalami musibah," tuturnya.

Kebakaran yang terjadi di komplek Pasar Saik pada Senin malam, 19 Agustus lalu telah menghanguskan 2 ruko dan 7 kontrakan dengan kerugian material mencapai Rp 600 juta.

"Mudah-mudahan bantuan yang kita berikan ini dapat meringankan beban para korban kebakaran," ucap H Ahmadi. (NORHASANAH/B-2)

Berita Terbaru