Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Banjar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ribuan Warga Kelurahan Sawahan Makan Tumpeng Bersama Meriahkan Semarak Kemerdekaan RI

  • Oleh Naco
  • 25 Agustus 2019 - 22:02 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Ribuan warga RW 14, Kelurahan Sawahan, Kecamatan MB Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur dalam merayakan semarak HUT RI ke 74 dengan cara berbeda. Mereka merayakannya dengan makan tumpeng bersama.

"Kegiatan ini dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI, sekaligus meningkatkan silaturahmi antar warga. Ini semua warga RW 14 sangat akrab," kata Ketua RW 14, Soeyito.

Sementara itu Camat MB Ketapang, Sutimin yang turut hadir dalam kegiatan itu mengaku berbangga dengan warga sekitar. Selain mampu menjaga kebersamaan kondisi kamtibmas di MB Ketapang mampu dijaga dalam situasi kondusif.

"Kami ucapkan juga terima kasih sudah ikut menjaga ini semua termasuk menjaga kebersihan. Warga sudah terbiasa membuang sampah ke depo. Antusias warga RW 14 patut diapresiasi," ucapnya.

Wakil Bupati Kotim, Taufiq Mukri yang juga turut hadir dalam kegiatan itu selain apresiasi melihat kekompakan warganya. Dalam kesempatan ini pihaknya juga menyampaikan pesan kamtibmas.

"Sekarang musim kemarau, jaga dan pelihara lingkungan kita dari karhutla. Poskamling agar diaktifkan terus untuk mencegah berbagai hal yang tidak diinginkan," tegasnya.

Mencegah bencana dan gangguan kamtibmas kata dia adalah tugas bersama, sehingga perlu peran aktif semua elemen masyarakat.

"Mudahan masyarakat bisa selalu bekerjasama menangani semua hal yang ada di daerah kita. Dengan semangat kebersamaan apapun yang kita laksanakan akan berhasil. Marilah bersama-sama selalu membangun rasa persatuan kita," tandasnya.

Puncak agustusan RW 14 membawahi 5 RT. Mereka makan tumpeng bersama, ribuan warga RW 14 hadir dalam kegiatan tersebut pada, Minggu, 25 Agustus 2019 malam.

Kegiatan ini digagas untuk lebih memperkokoh kebersamaan dan kekompakan sesama warga dalam memaknai momentum hari kemerdekaan. (NACO/B-6)

Berita Terbaru