Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekda Kalteng Buka Rakor Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa

  • Oleh Budi Yulianto
  • 30 Agustus 2019 - 12:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Fahrizal Fitri membuka Rapat Koordinasi Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa atau P3MD di salah satu hotel di Kota Palangka Raya, Jumat, 30 Agustus 2019.

Pembukaan ditandai dengan penabuhan katambung oleh Sekda Kalteng didampingi Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa atau DPMD Kalteng Eka Dyan S Hadi, Ketua Panitia Pelaksana Etty Aprilya, dan lainnya. 

Dalam sambutannya, Sekda mengapresiasi kegiatan itu dengan harapan kehadiran ratusan peserta dapat menghasilkan suatu yang positif dan bermanfaat bagi kemaslahatan masyarakat. Terutama mewujudkan kesejahteraan dan kemandirin perdesaan. 

"Pelaksanaan Rapat Koordinasi P3MD yang kita laksanakan hari ini terasa begitu istimewa karena di bulan Agustus. Kita semua masih dalam suasana perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74," kata Sekda. 

Ia menuturkan, rapat koordinasi kali ini memiliki makna cukup strategis. Karena P3MD yang di dalamnya mencakup keberadaan para pendamping desa, merupakan salah satu instrumen penting dalam pelaksanaan undang-undang desa.

Rakor kali ini mengusung tema Evaluasi Pendampingan Desa, Penyaluran Dana Desa Tahap 1 dan 2, serta Percepatan Dana Desa Tahap 3 Tahun 2019.

"Saya berharap agar segala hal yang menjadi kendala pendampingan desa, penyaluran dan percepatan dana desa di setiap tahap dapat ditemukan solusi dan jalan keluarnya," ungkapnya.

Sekda juga mengimbau seluruh stakeholder terkait di setiap tingkatan agar dapat melakukan langkah dan upaya strategis, baik di dalam penyusunan kebijakan, pelaksanaan, maupun pengawasan dalam mempercepat proses penyaluran dan pencairan Dana Desa sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing.

"Program ini haruslah dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam keberhasilan pembangunan, khususnya di kawasan perdesaan. Mempercepat pembangunan desa-desa mandiri, serta membangun keterkaitan ekonomi lokal antara desa dan kota melalui pembangunan kawasan perdesaan, merupakan salah satu langkah strategis yang mesti dilakukan," tuturnya.

Seusai pembukaan, Sekda didampingi para pejabat lainnya meninjau stan produk unggulan setiap desa. (BUDI YULIANTO/B-3/Adv)

Berita Terbaru