Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumba Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemuda Harus Tingkatkan Kemampuan sesuai dengan Kebutuhan Industri

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 30 Agustus 2019 - 13:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemuda di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) diminta agar selalu meningkatkan kemampuan sesuai dengan kebutuhan pada era industri saat ini.

Sehingga nantinya bisa terus bersaing dengan siapapun, terutama dibidang pekerjaan.

"Saya harap kemapuan pemuda di Kotim terus meningkat. Terutama di era industri saat ini," ujar Wakil Bupati Kotim Taufiq Mukri, Jumat, 28 Agustus 2019.

Menurutnya, kemampuan dibidang industri harus lahir sejak dini. Terutama setelah mengenyam pendidik baik di bangku sekolah maupun perguruan tinggi atau lembaga pendidikan non formal. Sehingga saat berada di tengah dunia kerja, pemuda mampu bersaing.

"Kemampuan yang dimiliki harus sesuai dengan kebutuhan di dunia kerja. Sehingga hal itu akan bermanfaat bagi diri sendiri," kata Taufiq.

Guna mewujudkan hal itu, Pemkab Kotim akan berupaya mengajak kalangan swasta dan BUMN serta BUMD, untuk merekrut tenaga ahli industri lokal. Agar bisa bekerja sesuai dengan bidang yang dibutuhkan.

"Tentu kami pemerintah akan terus berupaya agar masyarakat di daerah ini memiliki perekonomian yang baik. Dan salah satu caranya yakni dengan membuka seluasnya lapangan pekerjaan," tutur Taufiq. (MUHAMMAD HAMIM/B-3)

Berita Terbaru