Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Balangan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Asisten II Bupati Murung Raya Lepas 9 Warga Desa Parahau Ikut Pelatihan Operator Alat Berat

  • Oleh Syahriansyah
  • 04 September 2019 - 19:50 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Asisten II Bupati Murung Raya (Mura), Pahala Budiawan lepas 9 warga Desa Parahau untuk mengikuti pelatihan operator alat berat di Balai Latihan Kerja (BLK) Kota Palangka Raya, Rabu, 4 September 2019.

Mewakili Bupati Mura,  Pahala Budiawan menyampaikan agar setiap peserta yang semuanya yaitu warga asli Desa Parahau untuk bisa serius dalam mengikuti pelatihan yang diberikan oleh Pemerintah Desa melalui Dana Desa (DD).

"Saya minta seluruh peserta jangan main-main dalam mengikuti pelatihan yang diberikan oleh Desa, buktikan kalian bisa menjadi putra pilihan desa yang terbaik yang diberikan kesempatan oleh desa untuk meningkatkan potensi kalian," ucap Pahala. 

Kemudian Pahala juga menegaskan kepada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinakertrans) Mura untuk memastikan setiap peserta usai mengikuti pelatihan dan mendapatkan sertifikat dapat segera mendapat pekerjaan terutama pada sektor pertambangan. 

"Saya juga ingin setiap peserta nantinya yang sudah melaksanakan pelatihan agar menyerahkan sertifikatnya ke Disnakertrans Mura agar bisa dikoordinir oleh pihak Disnakertras Mura," tambahnya. 

Disamping itu juga perusahaan juga harus memiliki komitmen dalam menerima setiap warga lokal terutama nantinya bagi perusahan yang bersektor di Kecamatan Seribu Riam. (RIANSYAH/B-5) 

Berita Terbaru