Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Peserta Pelatihan Ekowisata Diminta Serap Materi dengan Serius

  • Oleh Norhasanah
  • 05 September 2019 - 17:20 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Peserta pelatihan Pemandu Wisata Alam atau Ekowisata bagi Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) diminta mengikuti kegiatan dengan serius. Sehingga, bisa menyerap materi yang disampaikan dalam rangka meningkatkan pengetahuan untuk pengelolaan wisata di desa masing-masing.

"Saya mengimbau peserta maupun panitia untuk dapat mengikuti kegiatan dengan serius dan sungguh-sungguh," kata Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Sukamara, Ahmad Zunani, Kamis, 5 September 2019.

"Ikuti semua tahapan dan proses latihan, karena ini kelak akan menjadi dasar pengetahuan dalam mengembangkan potensi di desa masing-masing," ujarnya.

Zunani berharap, melalui pelatihan yang digelar selama tiga hari tersebut, dapat memberikan pemahaman, keterampilan, pola pikir, tingkah laku bagi kelompok sadar wisata. Sebab, mereka lah yang akan menjalankan dan mengembangkan potensi wisata di wilayahnya.

"Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas masyarakat dalam pengelolaan ekowisata, dan penyusunan perencanaan terintegrasi untuk program ekowisata. Mudah-mudahan apa yang kita harapkan bisa terwujud melalui pelatihan ini," harapnya.

Sementara itu, Kabid Pariwisata Disporapar Sukamara, Seftina Wirda mengatakan, kegiatan diikuti 45 orang. Terdiri dari masyarakat pengelola wisata, yang saat ini telah membentuk kelompok sadar wisata.

"Peserta berasal dari Desa Cabang Barat, Desa Sungai Tabuk, Desa Sungai Damar, Desa Sungai Raja, Desa Sungai Bundung, dan Desa Jihing," kata Seftina Wirda. (NORHASANAH/B-11)

Berita Terbaru