Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Plt Sekda Pulang Pisau Harapkan Tandak Intan Kaharingan Semakin Dikembangkan

  • Oleh James Donny
  • 07 September 2019 - 11:42 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah (Plt Sekda) Pulang Pisau Saripudin mengharapkan kegiatan keagamaan seperti Tandak Intan Kaharingan untuk semakin dikembangkan.

Harapan ini disampaikan Saripudin saat membuka Rapat Kerja Bersama Lembaga Pengembangan Tandak Intan Kaharingan di aula Mess Pemda Pulang Pisau, Jalan Oberlin Metar, Jumat, 6 September 2019.

Saripudin menyambut baik rapat kerja yang dilakukan untuk pengembangan kegiatan keagamaan ini.

Dia berharap agar kegiatan yang dilaksanakan umat Kaharingan seperti tandak intan bisa menjadi perhatian pemerintah daerah dan bisa diakomodasi dengan baik dari segi anggaran, sehingga semua kegiatan keagamaan yang dilaksanakan di Pulang Pisau bisa terlaksana dengan baik.

"Tentu saja Tandak Intan Kaharingan ini sudah untuk kesekian kalinya dilaksanakan, dan dalam kegiatan yang dilaksanakan saat ini mengingatkan kita untuk dapat mengakomodasi kegiatan tandak intan ini sebagaimana kegiatan agama lainnya," katanya.

Menurutnya dengan adanya kegiatan Tandak Intan Kaharingan ini, agama Kaharingan akan semakin berkembang dan dibanggakan oleh umat dan masyarakat.

Begitu pula keberadaan Lembaga Pengembangan Tandak Intan Kaharingan sebagai lembaga yang diberikan kepercayaan untuk meningkatkan pembangunan bidang keagamaan khususnya agama kaharingan yang merupakan aset bangsa dari generasi ke generasi. (JAMES DONNY/B-6)

Berita Terbaru