Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

120 Pedagang Berpartisipasi Dalam Begoyap Night Market di Kelurahan Raja

  • Oleh Wahyu Krida
  • 07 September 2019 - 18:36 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Sebanyak 120 pedagang Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) berpartisipasi dalam Begoyap Night Market di Kelurahan Raja, Sabtu, 7 September 2019. Kegiatan itu dimulai sejak pukul 15.30 WIB.

Pedagang yang berjualan makanan, suvenir, dan busana sudah memadati lokasi kegiatan di Jalan Pangeran Antasari.

Nama Begoyap yang menjadi nama event ini yang berarti jalan-jalan. Itu merupakan ide dari Bupati Kobar yang ingin adanya nama event dengan mengambil bahasa lokal.

Bupati Kotawaringin Barat, Nurhidayah saat pembukaan, mengatakan bahwa kegiatan ini sangat sesuai dengan visi pembangunan Kabupaten Kobar. Yakni ekonomi kerakyatan dan pariwisata

"Pariwisata menjadi salah satu program unggulan Kobar. Program ini bisa diwujudkan dengan murah dan meriah, namun manfaatnya bisa dirasakan masyarakat," jelas Nurhidayah.

Bupati juga berharap dengan adanya kegiatan semacam ini memicu tumbuhnya pengusaha baru di Kobar.

"Sebelumnya Kelurahan Raja sudah membuat inovasi yaitu Kampung Rindu dan Bejaja Wadai. Hal ini merupakan upaya memanfaatkan potensi yang ada guna peningkatan sektor pariwisata dan perekonomian masyarakat," jelasnya.

Dia mengingatkan, berbagai potensi yang ada di masing-masing kelurahan bisa dimanfaatkan demi kemajuan masyarakat.

"Seperti yang dilakukan di Sungai Arut dengan inovasi yang dilakukan. Alhamdulilah saat ini bisa menjadi salah satu destinasi wisata yang menarik perhatian wisatawan lokal dan mancanegara," pungkas dia.

Berdasarkan data dari panitia Begoyap Night Narket, 120 stand yang mengisi event tersebut terdiri dari 80 stand kuliner, 20 pakaian, dan 20 suvenir. (WAHYU KRIDA/B-11)

Berita Terbaru