Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Tangerang Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotawaringin Barat Gelar Salat Istisqo sebagai Ikhtiar agar Turun Hujan

  • Oleh Wahyu Krida
  • 09 September 2019 - 13:50 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Pemkab Kotawaringin Barat rencananya menggelar Salat Istisqo sebagai ikhtiar agar turun hujan, Selasa, 10 September 2019.

Salat Istisqo sebagai wujud meminta pertolongan kepada Allah dan bermunajat agar hujan bisa diturunkan untuk memadamkan hotspot yang ada.

Bupati Kotawaringin Barat Nurhidayah, Senin, 9 September 2019 menjelaskan Salat  Istisqo tersebut bakal digelar pukul 07.00 WIB di Halaman Kantor Bupati Kobar Jalan Sutan Syahrir.

"Selain itu, kita juga mengimbau kepada seluruh Camat, Lurah/Kades yang ada di Kabupaten Kobar untuk bersama menggelar Sholat Istisqo pada jam dan tanggal yang sama di lapangan terbuka di wilayahnya masing-masing," jelas Bupati.

Bupati mengatakan, berdasarkan prediksi BMKG, kemarau yang berlangsung tahun ini lebih kering dari tahun sebelumnya.

"Sehingga potensi kebakaran hutan dan lahan sangat rentan terjadi. Untuk itulah kami mengajak umat Islam di Kobar untuk bersama berdoa kepada Allah agar bisa diberikan berkah dan rahmat berupa hujan agar karhutla yang berpotensi menimbulkan kabut asap bisa dihentikan," jelas Bupati.

Selain itu, Bupati juga mengimbau kepada semua pihak agar tidak melakukan pembakaran dalam membuka lahan.

"Karena hal tersebut membawa banyak dampak negatif. Baik dalam hal ekonomi lantaran terganggunya aktivitas transportasi, juga dapat mengganggu kesehatan kita semua," jelas Bupati. (WAHYU KRIDA/B-2) 

Berita Terbaru