Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pesisir Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Murung Raya Dukung Penuh Pembangunan Pengadilan Agama 

  • Oleh Syahriansyah
  • 13 September 2019 - 15:26 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Pemkab Murung Raya (Mura) mendukung penuh pembangunan Pengadilan Agama di kabupaten tersebut. Hal itu penting untuk mempermudah urusan masyarakat.

Itu disampaikan Wakil Bupati Mura, Rejikinoor, usai pertemuan dengan pihak Pengadilan Agama Muara Teweh. PA Muara Teweh saat ini masih menjadi induk kepengurusan bagi masyarakat di Murung Raya.

"Kita sudah melakukan pertemuan dengan Pengadilan Agama Muara Teweh terkait usulan pembentukan Pengadilan Agama di Murung Raya. Dan kami sangat mendukung penuh. Karena dari 14 kabupaten/kota di Kalteng, hanya kita yang belum memiliki pengadilan agama," kata Rejikinoor, Jumat, 13 September 2019.

Pengadilan Agama sendiri dianggap sangat penting bagi setiap daerah khusunya di Kabupaten Mura. Karena masyarakat lebih mudah saat memerlukan pelayanan.

Pemkab Mura juga akan terus mendorong percepatan pembangunan Kantor Pengadilan Agama, sehingga bisa segera dibangun. 

"Pemkab Mura siap mendukung dan mendorong pembentukan Pengadilan Agama, sesuai usulan yang disampaikan Pengadilan Agama Muara Teweh dan Provinsi Kalteng," lanjutnya. (RIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru