Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sukoharjo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Kobar Apresiasi Lembaga Kesehatan Berikan Layanan Oksigen Gratis

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 18 September 2019 - 00:26 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Anggota DPRD Kotawaringin Barat (Kobar) terpilih Irwan Budiannur mengapresiasi lembaga kesehatan, seperti Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Imanuddin, Dinas Kesehatan Kobar serta Puskesmas di Kobar yang menyediakan layanan oksigen gratis pada masyarakat yang terpapar asap.

"Gerak cepat RSUD Imanuddin dan Dinkes Kobar ini patut kita apresiasi, sebagai anggota parlemen harapan kita ke depan bagaimana menanggulangi sebelum terjadi hal - hal yang kita tidak inginkan," ujarnya, Selasa, 17 September 2019.

Ia menambahkan, kondisi cuaca saat ini kabut asap semakin pekat akibat Karhutla, pemerintah sudah mengeluarkan edaran agar sekolah diliburkan, untuk mengantisipasi terjadinya siswa terkena kabut asap yang bisa mengakibatkan ISPA.

Melihat kondisi asap semakin pekat sepeeri saat ini, supaya tidak terjadi hal-hal yang dinginkan terhadap dampak asap bagi masyarakat luas, hendaknya masyarakat bisa menjaga kesehatan dan apabila keluar rumah selalu memakai masker.

"Dari sisi kesehatan dampak asap jelas membahayakan, inisiatif dari lembaga kesehatan ini sangat bagus dan perlu kita dukung, karena dampak asap sangat berbahaya bagi kesehatan," ungkapnya.

Bagi masyarakat yang sudah mengalami gejala yang tidak baik akibat asap segera konsultasi ke puskesmas agar segera mendapat pertolongan.

"Manfaatkan ruang layanan oksigen sengan baik, mencegah lebih baik daripada mengobati," tandasnya. (DANANG/B-2)

Berita Terbaru