Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Poso Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kepala Desa Lawang Uru Dukung Permintaan Sebagian Warga Bangun Balai Kaharingan

  • Oleh Arnoldus Maku
  • 21 September 2019 - 19:32 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Kepala Desa Lawang Uru, Kecamatan Banama Tingang, Hermanus, menyatakan dukungan terhadap permintaan sebagian warga untuk memiliki Balai Kaharingan.

"Kalau mereka ingin memiliki Balai Kaharingan, tentunya saya sangat mendukung," ujar Kepala Desa Lawang Uru, Hermanus, Jumat 20 September 2019.

Dia menegaskan, siapapun dan dari kelompok agama manapun tentunya akan didukung pemerintah desa.

Meskipun demikian, keinginan dan kemauan untuk mendapatkan balai harus melalui prosedur yang berlaku, jika itu nantinya menggunakan keuangan desa.

"Kalau menggunakan uang desa untuk bangun balai tentunya itu harus diajukan ketika pembahasan anggaran," bebernya.

Adapun untuk persetujuannya, dia akan melihat prioritas dari masing-masing program serta kemauan rakyat tersebut. 

Tidak hanya menggunakan uang desa, kades juga bisa membantu untuk memfasilitasi untuk mendapatkan dana dari pihak lain. Dan semuanya harus sesuai prosedur dan dapat dipertanggungjawabkan. 

Sebelumnya, Ketua Panitia Pakanan Sahur, Hendrip pernah mengatakan berkeinginan memiliki Balai Kaharingan besar yang bisa digunakan untuk ritual adat dan pertemuan lainnya di Desa Lawang Uru. (ARNOLD/B-11)

Berita Terbaru