Aplikasi Sistem Pemetaan Suara Pemenangan Pilkada 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolres Sukamara Ingatkan Anggota Istirahat Bila Lelah Tangani Karhutla

  • Oleh Norhasanah
  • 23 September 2019 - 11:22 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Kapolres Sukamara, AKBP Sulistiyono mengingatkan anggotanya yang saat ini bertugas untuk memantau dan membantu memadamkan api kebakaran hutan dan lahan (karhutla) untuk tidak memaksakan diri saat lelah.

"Saya mengingatkan kepada anggota saya, apabila lelah lebih baik istirahat, karena yang tau kondis tubuh mereka, hanyanya meraka masing-masing," ucap AKBP Sulistiyono, Senin, 23 September 2019.

Menurut Kapolres, apabila kondisi tubuh yang mengalami kelelahan terus dipaksakan untuk bekerja dalam mengatasi bencana kebakaran, dikhawatirkan hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

"Kalau badannya sudah cape, jangan dipaksa bekerja. Karena kita baru saja kehilangan Kasat Shabara, semoga ini tidak terjadi lagi kepada anggota kita yang lain," tuturnya.

Sebelumnya, Kasat Shabara Polres Sukamara, Itpu Arif Miftahul Huda meninggal dunia pada 18 September 2019 akibat kecelakaan tunggal karena kelelahan usai memantau kebakaran.

"Korban mengalami laka tunggal diduga karena faktor kelelahan sehingga korban tidak dapat mengendalikan ranmornya dan menabrak pemisah jalan atau plangsong," kata AKBP Suliatoyono. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru