Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Potensi Hujan Seminggu ke Depan di Kotawaringin Barat Diperkirakan pada Siang Hari

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 23 September 2019 - 16:20 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Berdasarkan prakiraan cuaca mingguan wilayah Kotawaringin Barat (Kobar) mulai 23 - 29 September 2019, diperkirakan pada siang hari hujan dengan intensitas ringan tidak merata.

Hal ini berdasarkan rilis yang disampaikan oleh FOD Honesty Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Iskandar Klas III Kobar Rizal, melalui prakirawan Ni Kadek Trisna Dewi. Bahwa selama satu minggu kedepan wilayah kobar berpotensi hujan ringan.

"Berdasarkan radar BMKG, prakiraan cuaca diwilayah Kobar terjadi asap pada pagi sampai siang hari, kemudian hujan ringan tidak merata di siang hari," ujarnya melalui pesan singkat kepada Borneonews, Senin, 23 September 2019.

Ia menuturkan, hujan ringan akan terjadi di beberapa lokasi sekitar Pangkalan Bun dan Kabupaten tetangga, seperti Lamandau, Sukamara dan Barang Kawa, hujan diperikirakan terjadi sekitar pukul 13.00 WIB.

Ia menjelaskan, kalau di Kobar dan sekitarnya, bukan dari hujan buatan, memang parameter cuaca pendukung pertumbuhan awan ada. Hujan-hujan yang terjadi beberapa hari ke depan masih bersifat tidak merata.

"Perkiraan hujan yang merata akan terjadi pada pertengahan bulan Oktober, kalau saat ini masih intesitas ringan atau gerimis," tandasnya. (DANANG/B-5)

Berita Terbaru