Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Raih 4 Kursi, Nasdem Pilih Tidak Oposisi di DPRD Pulang Pisau

  • Oleh Muhammad Badarudin
  • 24 September 2019 - 10:12 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kabupaten Pulang Pisau pada pemilihan legislatif (Pileg) 2019 berhasil meraih 4 kursi dari sebelumnya 2 kursi.

Ke 4 anggota DPRD Pulang Pisau dari Nasdem yakni Ahmad Jayadikarta, Dwi Erlina, Sri Harini Margaretha, dan Amilson.

Dengan modal 4 kursi di DPRD Pulang Pisau, Nasdem mengaku siap berjuang untuk kesejahteraan masyarakat.

Ketua DPD Nasdem Pulang Pisau, Ahmad Jayadikarta mengatakan punya 4 kursi di dewan lantas tidak menjadikan mereka pada posisi oposisi. Dia tetap mendukung kebijakan pemerintah dalam membangun daerah.

"Sepanjang pembangunan yang dilaksanakan itu betul-betul mengarah kepada kepentingan masyarakat secara luas," kata Jayadikarta, Selasa 24 September 2019.

Politikus muda dan memiliki elektabilitas yang cukup baik di masyarakat ini mengaku jika program yang dilaksanakan oleh pemerintah dianggap kurang tepat, maka pihaknya akan menjalankan tugas dan fungsi sesuai aturan. Karena ada amanah masyarakat yang diemban.

"Perolehan empat kursi ini tentunya menunjukkan bahwa kepercayaan masyarakat terhadap caleg dan partai Nasdem semakin meningkat. Tentu hal ini tak akan kami sia-siakan," tegasnya.

Jayadikarta berpesan kepada anggota dewan Pulang Pisau dari Nasdem agar bekerja maksimal dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat. (M BADARUDIN/B-6)

Berita Terbaru