Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

3 Pimpinan DPRD Pulang Pisau Siap Kolaborasi Majukan Lembaga

  • Oleh Muhammad Badarudin
  • 24 September 2019 - 11:02 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Tiga unsur pimpinan DPRD Kabupaten Pulang Pisau definitif resmi dilantik. Ke 3 wakil rakyat itu di antaranya Ahmad Rifai dari partai Golkar sebagai ketua.

Kemudian Ahmad Fadly Rahman dari PDIP sebagai wakil ketua I dan Nova Selvia dari PKB sebagai wakil ketua II.

Ke 3 unsur pimpinan dewan Pulang Pisau ini mengaku siap berkolaborasi demi kemajuan lembaga. Ahmad Rifai mengatakan dipercaya menjadi salah satu unsur pimpinan merupakan suatu amanah. Dia mengaku akan menjalankan dengan sebaik mungkin.

"Kami siap berkolaborasi demi kemajuan lembaga dewan," kata Rifai, Selasa 24 September 2019. Dia menambahkan langkah awal adalah pembentukan alat kelengkapan dewan.

Setelah itu baru akan berjalan tugas dan fungsi dewan sesuai bidangnya. "Kalau alat kelengkapannya belum terbentuk, tentu tugas dewan belum bisa berjalan maksimal," bebernya.

Rifai menyebutkan ke depan mungkin akan dibuat aturan-aturan yang dianggap penting dan perlu. Baik itu masalah peningkatan disiplin anggota dan sebagainya.

"Intinya kita sama-sama ingin lebih baik. Kita ingin lembaga dewan ini semakin baik dan kita sebagai anggota dewan juga bisa lebih baik lagi. Semua yang kami lakukan demi kemajuan pembangunan di Pulang Pisau," tegasnya. (M BADARUDIN/B-6)

Berita Terbaru