Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kepulauan Sula Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pangdam XII Tanjungpura Perintahkan Satgas Karhutla terus Aktifkan Patroli 

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 24 September 2019 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pangdam XII Tanjungpura Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad perintahkan Satgas Karhutla atau Kebakaran Hutan dan Lahan di wilayah Kodam XII Tanjungpura terus mengaktifkan patroli. 

"Aktifkan terus patroli, jika terjadi kebakaran lahan, bisa segara melakukan pemadaman. Agar api tidak ceoat meluas nantinya," ujar Muhammad Nur, saat meninjau lokasi Karhutla di Jalan Jendral Sudirman Km 126, Kelurahan Asam Baru, Kecamatan Danau Selunuk, Kabupaten Seruyan, Selasa, 24 September 2019. 

Pangdam meninjau Karhutla didampingi Dandim 1015 Sampit Akhmad Safari bersama sejumlah pejabat Pemkab Seruyan. Dirinya langsung bertemu dengan tim Satgas Karhutla Seruyan yang saat itu sedang melakukan pendinginan usai kebakaran lahan. 

Muhammad Nur juga memberikan arah kepada tim dilapangan, agar tetap mengawasi dan melakukan pemadaman titik-titik api yang ada di Kecamatan Hanau dan Danau Seluluk. Jangan sampai api membesar dan meluas.

"Lahan terbakar yang telah dipadamkan, namun masih berasap harus terus dilakukan pembasahan, jangan sampai menunggu asap berubah jadi api baru di datangi itu akan lebih sulit nantinya," terang Muhammad Nur.

Selain itu, dirinya juga menekankan agar dibentuk posko-posko di lapangan. Guna merespon penanganan lebih cepat apabila ada lokasi yang terbakar. Tidak hanya itu, posko kesehatan masyarakat di sekitar lokasi terdampak Karhutla juga harus tersedia. Sehingga jika nantinya masyarakat terdampak penyakit akibat dampak kabut asap, bisa segera tertangani. (MUHAMMAD HAMIM/B-5) 

Berita Terbaru