Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Sukamara Harapkan Dinas Berperan Aktif Koordinasikan Program Penanggulangan Kemiskinan

  • Oleh Norhasanah
  • 24 September 2019 - 19:42 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Bupati Sukamara, Windu Subagio mengharapkan dinas dan instansi terkait dapat berperan aktif dalam rangka mengoordinasi program penanggulangan kemiskinan.

"Saya mengharapkan semua dinas maupun lembaga terkait harus aktif berperan dalam mengkoordinasikan, menyinkronkan, dan menyinergikan program penanggulangan kemiskinan secara realistis, serta sesuai dengan permasalahan yang dihadapi," kata Windu Subagio, Selasa, 24 September 2019.

Menurutnya, hal tersebut bertujuan dalam rangka efisiensi dan efektivitas program. Sehingga, dapat tercapai secara tepat, sistematik, terukur dan berkelanjutan.

"Upaya-upaya ini dilakukan untuk mencapai keberhasilan merupakan kemiskinan dan percepatan pembangunan di Sukamara, terutama desa-desa yang penduduk miskinnya lebih besar," ujarnya.

Windu berharap, melalui rapat Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah Kabupaten Sukamara tahun 2019 dapat memberikan pemikiran serta solusi yang terbaik.

"Sehingga upaya pengentasan kemiskinan di Kabupaten Sukamara dalam menuju masyarakat yang sejahtera dan bermartabat dapat terwujud," harap Windu Subagio. (NORHASANAH/B-11)

Berita Terbaru