Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tanjung Jabung Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Abdul Razak Juga Pastikan Maju Bakal Calon Gubernur Kalteng, Daftar ke Partai Demokrat

  • Oleh Budi Yulianto
  • 27 September 2019 - 16:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Abdul Razak juga dipastikan maju sebagai bakal calon gubernur Kalteng di Pilkada 2020. Bukti dia tampil setelah Ketua Dewan Pembina, DPD Partai Golkar Kalteng ini datang ke Partai Demokrat untuk melakukan pendaftaran.

Kedatangan ayah dari Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin beserta rombongan itu disambut oleh tim penjaringan partai tersebut seperti Sriosako (Ketua Penjaringan), Edi Rustian dan Junaidi (Sekretaris DPD Demokrat Kalteng).

Abdul Razak mengatakan, salah satu persyaratan untuk maju sebagai calon gubernur dan wakil gubernur minimal 9 kursi. Untuk itu, ia menyebut berkoalisi dengan partai lain tentu saja akan memenuhi syarat minimal.

"Kami pada hari ini dan yang pertama kali ikut mendaftar ke Partai Demokrat," kata Abdul Razak.

Abdul Razak juga berharap jika syarat yang diserahkan terdapat kekurangan, Demokrat dapat memberitahu agar segera dilengkapi.

"Sehingga dalam prosesnya nanti tidak ada masalah. Harapan saya bisa memberikan sumbangsih untuk kemajuan Kalteng yang lebih baik lagi," tuturnya.

"Kami disini siap menerima segala berkas. Apapun nanti kekurangannya akan kami sampaikan," timpal Sriosako. (BUDI YULIANTO/B-5)

Berita Terbaru