Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lampung Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penyuluh dan Ormas Agama Kecamatan Jadi Pondasi Kerukunan Umat Beragama

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 29 September 2019 - 13:16 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Penyuluh dan Organisasi masyarakat atau Ormas yang ada di tingkat kecamatan jadi pondasi dalam mewujudkan Kerukunan Umat Beragama di Kabupaten Kapuas.

Hal itu disampaikan Kassubag TU Kemenag Kapuas Hamidhan pada penyelenggaraan KUB tingkat kecamatan. Adapun peserta diambil dari penyuluh agama dan organisasi keagamaan tingkat kecamatan.

"Mereka yang di tingkat kecamatan lebih tahu kondisi umat beragamanya masing-masing, karena itu kita undang untuk saling tukar informasi," kata Hamidhan, Minggu, 29 September 2019.

Dia menjelaskan Kantor Kemenag Kapuas bersama FKUB Kabupaten Kapuas dan Pemerintah Daerah terus menggelar dan mensosialisasikan pentingnya kerukunan umat beragama apalagi Kalimantan Tengah di juluki Bumi Pancasila yang artinya banyak suku, budaya, agama dan ras.

"Masyarakat yang ada di Kalimantan Tengah khusunya Kabupaten Kapuas dimana masyarakatnya berasal dari berbagai suku dan agama, hal ini menjadi perhatian penuh kita bersama," katanya.

"Oleh karenanya melalui Penyuluh Agama dan Ormas di tingkat Kecamatan kita berikan pembinaan tentang kerukunan umat beragama ini," lanjutnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru