Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kaimana Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Unsur Pimpinan DPRD Gunung Mas Diambil Sumpah Janji

  • Oleh Magang 1
  • 03 Oktober 2019 - 11:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD Kabupaten Gunung Mas menggelar rapat paripurna dengan agenda pengucapan sumpah janji pimpinan DPRD periode 2019 - 2024, di ruang rapat paripurna, Kamis, 3 Oktober 2019.

Pengambilan sumpah janji dipimpin Ketua Pengadilan Negeri Kuala Kurun Kelas II, Darminto. 

Adapun unsur pimpinan DPRD, untuk posisi ketua yakni Akerman Sahidar dari PDI Perjuangan, Wakil Ketua I adalah Binartha dari Partai Golkar, dan Wakil Ketua II adalah Neni Yuliani dari Partai Demokrat.

Pengambilan sumpah janji dihadiri seluruh anggota DPRD terpilih periode 2019-2024, Bupati Gunung Mas Jaya S Monong, Wakil Bupati Gunung Mas Efrensia LP Umbing, sejumlah pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten Gunung Mas, dan lainnya.

Akerman atas nama pimpinan dan seluruh anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas menyampaikan terimakasih kepada Ketua PN Kuala Kurun, Bupati dan Wakil Bupati.

Ucapan serupa disampaikan untuk forum koordinasi pimpinan daerah, rohaniawan, serta seluruh pihak yang telah mensukseskan kegiatan ini. (MAGANG 1)

Berita Terbaru