Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mamuju Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotawaringin Timur Buka Pendaftaran Lelang Jabatan 

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 03 Oktober 2019 - 11:42 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kotawaringin Timur (Kotim) membuka lelang jabatan pimpinan tinggi pratama. Salah satu tujuannya, untuk mengisi empat jabatan yang saat ini diisi pelaksana tugas, karena pimpinan sebelumnya sudah pensiun. 

"Pendaftaran lelang jabatan pimpinan tinggi pratama sudah dibuka sejak minggu kemaren," ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kotim, Alang Arianto, Kamis, 3 Oktober 2019. 

Empat jabatan tinggi pratama yang akan dilelang tersebut yakni kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, serta Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Kotawaringin Timur.

"Seleksi tersebut dilakukan agar empat jabatan tersebut bisa diisi oleh pimpinan definitif. Sehingga tugas bisa dikerjakan secara optimal," kata Alang. 

Pendaftaran dan penerimaan berkas sudah dibuka sejak 24 September lalu dan akan berakhir pada 8 Oktober 2019 mendatang. Sedangkan seleksi administrasi dan penelusuran rekam jejak dilaksanakan hingha 11 Oktober 2019. Dan hasilnya akan diumumkan pada 14 Oktober 2019 mendatang. 

Setelah itu, akan dilanjutkan seleksi kompetensi manajerial dan sosial kultural pada 16 hingga 18 Oktober 2019. Hasilnya akan diumumkan pada 28 Oktober 2019.

Usai tahapan tersebut, akan dilanjutkan lagi penyampaian hasil tes kesehatan, kejiwaan, dan narkoba pada 29 Oktober hingga 1 November 2019.

"Adapun seleksi kompetensi bidang atau teknis yang meliputi paparan makalah dan wawancara akhir pada 4 hingga 6 November 2019. Pengumuman hasil akhir seleksi oleh panitia seleksi pada 11 November 2019. Sedangkan penetapan dan pelantikan dilaksanakan pada 29 November 2019," terang Alang. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru