Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polsek Kapuas Barat akan Kembangkan Kasus Pencurian Bangunan Sarang Walet

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 03 Oktober 2019 - 19:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Jajaran Polsek Kapuas Barat akan mengembangkan kasus pencurian peralatan pada sebuah bangunan sarang burung walet di Desa Sei Dusun. Dua pelaku sudah diamankan.

Hal itu diungkapkan Kapolsek Kapuas Barat Ipda Eko Sutrisno bahwa itu masih dalam pengembangan dan mendalami dari keterangan para pelaku apakah melakukan tindak pidana atau kriminalitas lainnya.

"Proses akan terus dikembangkan terhadap keterlibatan pelaku dalam satu sindikat ini atau peristiwa yang lain, karena terduga pelaku ini cukup meresahkan masyarakat," ucap Ipda Eko Sutrisno kepada wartawan, Kamis, 3 Oktober 2019.

"Karena dari penangkapan yang telah kita lakukan itu memberikan dampak di masyarakat, orang-orang yang selama ini dalam tanda kutip melakukan tindakan kekerasan atau ancaman kekerasan sudah pada hilang semua," lanjutnya.

Lebih lanjut, dia mengharapkan ke depan rasa aman di masyarakat tercipta lagi di sana. Sehingga, masyarakat tetap nyaman dalam melaksanakan berbagai aktivitas sehari-hari.

"Karena terus terang saja walaupun dalam proses penyelidikan kita mengalami hambatan, masyarakat juga dihantui rasa ketakutan karena arogansi dari pelaku ini," tuturnya.

Sebelumnya, diketahui kedua pelaku yang diamankan tindak pidana pencurian dengan pemberatan yakni Dh (36) dan Te (28) merupakan warga Desa Sei Dusun, Kecamatan Kapuas Barat itu berhasil diamankan polisi. (DODI RIZKIANSYAH/B-2)

Berita Terbaru