Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Program Bantuan Sapi di Pulang Pisau Dihentikan

  • Oleh Muhammad Badarudin
  • 08 Oktober 2019 - 20:22 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Program bantuan sapi untuk kelompok tani di Kabupaten Pulang Pisau dihentikan. Hal ini setelah adanya moratorium sementara terkait pengadaan bantuan sapi.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Pulang Pisau, Slamet Untung Rianto mengatakan moratorium pengadaan bantuan sapi itu mulai awal 2017.

"Jadi tahun ini tidak ada bantuan sapi. Saya tidak tahu moratorium sampai kapan," kata Slamet, Selasa 8 Oktober 2019.

Pihaknya tidak tahu apa yang menyebabkan moratorium bantuan sapi. Namun ada program pemerintah terkait integrasi antara tanaman sawit dengan sapi.

"Apakah ada hubungannya dengan program ini saya tidak tahu," ujarnya. Slamet mengungkapkan untuk bantuan yang sebelumnya sudah diberikan tetap diawasi, termasuk pemberian pakan dan bantuan lainnya.

"Hanya bantuan sapinya saja yang dihentikan. Kalau ternak yang lain masih ada. Khusus untuk sapi, kami minta petani tetap memaksimalkan terkait bantuan terdahulu," ungkapnya. (M.BADARUDIN/B-6)

Berita Terbaru