Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KMP Sunan Drajat Paciran Mendapat Subsidi Rp 13 Miliar dari Pemerintah Pusat

  • Oleh Muhammad Badarudin
  • 09 Oktober 2019 - 08:50 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Pemerintah pusat memberikan subsidi untuk operasional KMP Sunan Drajat Paciran sebesar Rp 13 miliar tahun 2019. Kapal ini melayani rute pelayaran Paciran, Lamongan menuju Bahaur, Kecamatan Kahayan Kuala Kabupaten Pulang Pisau. 

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pulang Pisau, John Oktoberiman mengatakan, subsidi itu diberikan untuk mendukung operasional kapal tersebut. Karena jika tidak disubsidi, kapal itu tidak akan mampu berlayar.

"Satu kali berlayar kapal itu membutuhkan dana sekitar Rp 150 juta sampai Rp 200 juta. Sementara saat ini pendapatan kapal itu masih kisaran Rp 100 juta," kata John, Rabu 9 Oktober 2019. 

Lanjut dia, semua operasional bagi pelabuhan yang baru dibangun pasti akan mendapatkan subsidi. Sebab, jika tidak disubsidi tidak mungkin pelabuhan itu bisa langsung mandiri. 

"Pelabuhan itukan tidak mungkin langsung ramai. Pasti harus disubsidi sampai pelabuhan itu pendapatannya betul-betul bisa mandiri," beber dia. 

John mengungkapkan, saat ini kapal itu pelayarannya sudah cukup baik. Pihaknya yakin jika kondisi jalan sudah memadai, Pelabuhan Bahaur itu akan ramai. 

"Subsidi itu akan dihentikan apabila pendapatan kapal itu sudah seperti di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin atau pelabuhan-pelabuhan lainnya yang sudah maju," ungkap John. (M.BADARUDIN/B-2)
 

Berita Terbaru