Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Magelang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Barito Timur Perlu Investasi Bagi Pengembangan SDM

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 14 Oktober 2019 - 15:22 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Ketua DPRD Kabupaten Barito Timur, Nur Sulistio memandang perlu pemerintah kabupaten (Pemkab) berinvestasi bagi pembangunan dan pengembangan sumber daya manusia (SDM) untuk mendorong tata kelola pemerintahan yang efektif dan efisien.

"Untuk mewujudkan hal itu, DPRD selaku mitra kerja pemerintah daerah yang sejajar, siap untuk mendukung pemerintah menunjukkan tata kelola pemerintahan yang lebih  efektif dan efisien," katanya, Senin 14 Oktober 2019.

Menurutnya pengembangan SDM menjadi keharusan, apalagi di zaman modern seperti saat ini. Dengan SDM yang berkualitas, dia yakin Pemkab bisa mewujudkan apa yang diharapkan pemerintah pusat yakni SDM unggul Indonesia hebat.

"Sumber daya alam berlimpah tidak akan berarti jika negara tersebut tidak memiliki SDM handal untuk mengelola demi keberlangsungan pembangunan," imbuhnya.

Lanjutnya, untuk merealisasikan hal tersebut perlu komitmen bersama dari seluruh pihak yang berada di lingkup pemerintahan untuk menciptakan tata kelola pemerintahan yang efektif dan efisien.

"Tentu sangat diperlukan kesadaran semua pihak di pemerintahan untuk mewujudkan hal itu," pungkasnya. (AGUSTINUS BOLE MALO/B-6)

Berita Terbaru