Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kemenpan-RB Apresiasi Sentra Pelayanan Publik di Polda Kalteng

  • Oleh Arnoldus Maku
  • 15 Oktober 2019 - 19:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Tim dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) Republik Indonesia mengapresiasi sentra pelayanan publik Polda Kalteng. 

Hal ini disampaikan oleh Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan Muhammad Yusuf Ateh saat mengunjungi Mapolda Kalteng, Selasa 15 Oktober 2019.

"Sentra pelayanan publik di Polda Kalteng ini bagus dan sangat teratur. Ini yang menjadi harapan kita bersama," ujar Yusuf.

Pelayanan yang baik tidak hanya dari bangunannya tetapi bagaimana masyarakat dilayani dengan tepat, cepat dan efektif.

"Yang menjadi harapan masyarakat itu pelayanan yang cepat, tepat dan efektif. Masyarakat tidak mau yang terlalu bertele-tele. Apalagi Presiden kita mau seperti itu," ujarnya.

Lanjutnya, semoga pelayanan di Polda Kalteng yang saat ini sudah bagus harus terus dipertahankan.

Apresiasi yang diberikan tersebut usai dirinya bersama tim langsung mengunjungi kantor Surat Keterangan Catatan kepolisian (SKCK) Ditintelkam Polda Kalteng dan mengecek ke setiap ruangan yang ada di Direktorat Intelkam.

Dirinya juga berharap, ketika masyarakat menyampaikan laporan dapat terbantukan dengan adanya petugas dari berbagai fungsi, baik itu Reskrim, Lalu Lintas maupun fungsi lainnya. (ARNOL/B-2)

Berita Terbaru