Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PLN Sukamara Diminta Tingkatkan Pelayanan

  • Oleh Norhasanah
  • 28 Oktober 2019 - 14:26 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Momen peringatan Hari Listrik Nasional ke 74, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Sekretariat Daerah (Setda) Sukamara, Zulkifli meningkatkan pelayanan, terlebih saat di bulan Ramadan.

"Saat ini pelayanan PLN Sukamara sudah baik, tetapi kita harapkan bisa terus ditingkatkan," harap Zulkifli, Senin, 28 Oktober 2019.

Menurut Zul, pada momen bulan puasa, PLN sebisa mungkin memberikan pelayanan yang maksimal, salah satunya menghindari pemadaman listrik pada waktu-waktu tertentu, seperti saat akan berbuka puasa.

"Kalau puasa itu, saat mematikan listriknya jangan mendekati jam berbuka puasa, ini pengalaman pribadi, karena tentunya itu sangat menggangu sekali, sehingga hal seperti ini harus dihindari nantinya" pesannya.

Zul menambahkan, bahwa saat ini PLN sudah lebih baik pada awal-awal Sukamara menjadi kabupaten, karena masyarakat sebelumnya tidak bisa menikmati listrik setiap hari seperti sekarang ini.

"Kalau dulu malam saja, itupun dijam tertentu listrik nya sudah dipadamkan, tentunya kita sangat bersyukur akan hal ini," tukas Zulkifli. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru