Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Peringati Hari Sumpah Pemuda, Kapolresta Palangka Raya Ajak Kaum Muda  Bersatu Untuk Maju

  • Oleh Arnoldus Maku
  • 28 Oktober 2019 - 14:56 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Peringati hari Sumpah Pemuda ke 91, Kapolresta Palangka Raya, AKBP Timbul R.K.Siregar mengajak kaum muda di kota Palangka Raya bersatu demi sebuah kemajuan bangsa dan tanah air. Hal ini disampaikannya dalam upacara HSP ke 91 di halaman Mapores Palangka Raya, Senin 28 Oktober 2019.

“Hari ini peringatan Sumpah Pemuda mengambil tema “Bersatu Kita Maju”, tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalan sumpah pemuda. Bahwa hanya dengan persatuan kita bisa mewujudkan cita-cita bangsa,” ujar Timbul.

Menurut Timbul, ditengah perkembangan teknologi seperti saat ini sangat dibutuhkan generasi muda sebagai tenaga kemajuan bangsa yang kaya akan talenta.

"Pemuda yang maju adalah yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha, berKlak mulia, sehat, cerdas, kreatif, inovatif, mandiri, demokratis, bertanggungjawab, berdaya saing, serta memiliki jiwa kepemimpinan, kewirausahaan, kepeloporan, dan kebangsaan yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam ke rangka Negara Kesatuan Republik Indonesia," jelasnya.

Keberadaan pemuda sebagai generasi masa depan tentu harus tangguh dalam mengahadapi berbagai persoalan bangsa kedepan.

"Pemuda adalah masa depan bangsa dan negara, pemuda juga harapan bagi dunia, pemuda Indonesia harus maju dan berani menaklukan dunia, saya berharap kedepan akan banyak muncul tokoh-tokoh muda yang mendunia," pintanya.

Di akhir upacara Kapolresta Palangka Raya memberikan penghargaan kepada empat personel operator dalam mewujudkan Wilayah Bebas  Korupsi (WBK) menuju wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani.  (ARNOL/B-5)

Berita Terbaru