Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kinerja Manajemen PDAM Sampit Harus Dievaluasi

  • Oleh Naco
  • 01 November 2019 - 14:52 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Anggota Komisi IV DPRD Kotawaringin Timur, Bima Santoso menilai kinerja manajemen PDAM Sampit sudah selayaknya dievaluasi. 

"Selama 10 tahun terakhir ini kinerja PDAM tidak ada perubahan," kata Bima Santoso, Jumat, 1 November 2019.

Dia mengatakan, PDAM belum menunjukan adanya perubahan terhadap pelayanan publik. Bahkan bisa dikatakan mengecewakan hingga saat ini.

Bima mengatakan dari segi kualitas air yang didistribusikan ke setiap rumah tangga masih jauh dari harapan. Jangankan untuk air minum, untuk mandi pun kadang sangat tidak layak. 

"Kondisi air kadang kecoklatan yang mengalir ke rumah. Artinya ada yang tidak beres dengan pengolahannya dan distribusinya,“ tukasnya.

Pada prinsipnya, dia meminta pelayanannya diperbaiki. PDAM harus mengutamakan air bersih, lancar, dan bisa digunakan kapan saja oleh pelanggan.

Saat ini persoalan PDAM, memang jadi atensi pihaknya. Apalagi dia duduk di Komisi IV DPRD Kotim yang membidangi urusan perusahaan air minum itu.

Berbicara soal untung dan rugi, pihaknya tidak menjadikan persoalan utama. Sekarang yang perlu diperhatikan, kualitas air yang buruk dan distribusinya macet ke rumah, ditambah lagi dengan laporan neraca keuangannya merugi.

"Ini memang ada yang tidak beres dalam pengeloannya dan wajib dievaluasi bersama,” pungkas anggota Fraksi PKB DPRD Kotim itu. (NACO/B-11)

Berita Terbaru