Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sigi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Partai Nasdem Silaturahmi dengan PKS Kalteng

  • Oleh Budi Yulianto
  • 02 November 2019 - 20:02 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pengurus DPW Partai NasDem Kalimantan Tengah bersama Partai PKS Kalteng bersilaturahmi di markas Partai NasDem, Jalan Adonis Samad, Kota Palangka Raya, Sabtu 2 November 2019.

Ketua PKS Kalteng, Heru Hidayat yang datang bersama rombongan disambut hangat para pengurus Partai Nasdem.

Mulai dari Ketua DPW Partai NasDem Kalteng Faridawaty Darlan Atjeh, Ketua Bapilu, Ujang Iskandar, Ketua Tim Penjaringan yang juga Dewan Pakar, Jawawi dan lainnya.

Kegiatan silaturahmi ini berjalan cukup khidmat. Kedua belah pihak juga nampak melakukan perbincangan keharmonisan dari 2 partai ini tidak terkecuali berkaitan dengan kesiapan menghadapi pesta demokrasi di 2020.

"Kami sangat senang dan bangga menerima kedatangan PKS untuk silaturahmi," kata Ujang Iskandar.

Dia menuturkan silaturahmi ini bagian untuk bagaimana caranya agar dua partai tersebut menjalankan niat mengawal pemerintahan agar berjalan dengan baik.

Juga dapat mengontrol sehingga manfaatnya benar-benar dirasakan masyarakat.

Sementara itu Heru Hidayat mengatakan PKS berupaya untuk terus menjalin kebersamaan dengan partai apapun, termasuk NasDem.

Pihaknya juga menyampaikan bahwa PKS akan membuka pendaftaran untuk bakal calon gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati Kotim pada tanggal 8 November 2019.

Pada kesempatan itu, turut dibacakan kesepahaman politik partai NasDem dan PKS yang telah disepakati oleh Dewan Pengurus Pusat atau DPP. (BUDI YULIANTO/B-6)

Berita Terbaru