Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

10 Obat Herbal Ampuh untuk Diabetes

  • Oleh Teras.id
  • 05 November 2019 - 07:40 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Obat-obatan herbal yang berasal dari tanaman dipercaya sebagai pilihan perawatan diabetes sejak lama. Selain harganya yang cenderung murah, efek sampingnya juga minimal.  

Ada banyak tanaman yang dipercaya dapat membantu mengontrol kadar gula darah di dalam tubuh, seperti pare, bawang putih, kayu manis, hingga lidah buaya. Penelitian untuk membuktikan khasiat berbagai tanaman tersebut juga masih terus dilakukan.

Berbagai tanaman di bawah dini, dianggap berpotensi menjadi obat herbal diabetes.

1. Bawang putih

Ekstrak bawang putih yang mengandung ethanol, membuatnya berpotensi digunakan sebagai salah satu obat herbal diabetes. Bawang putih juga memiliki efek menyembuhkan lainnya. Sebab, bawang putih memiliki sifat antibakteri, dan juga dipercaya membantu menurunkan tekanan darah maupun kadar kolesterol.

2. Lidah buaya

Pada penelitian yang dilakukan pada hewan uji, lidah buaya terbukti dapat membantu memperbaiki sel-sel di organ pankreas yang bertugas memproduksi insulin. Mengembalikan produksi hormon insulin kembali normal, sangat penting untuk menjaga kadar gula di dalam darah.

Para ahli berpendapat, manfaat ini didapatkan dari kandungan antioksidan yang ada pada lidah buaya.

3. Kayu manis

Kayu manis merupakan salah satu rempah yang dinilai berkhasiat untuk membantu mengatasi diabetes. Mengonsumsi kayu manis secara teratur dalam jumlah tertentu, dipercaya dapat membantu menurunkan kadar gula darah dan kolesterol, pada pengidap diabetes tipe 2.

Selain itu, kayu manis juga dinilai berpotensi untuk mengurangi faktor risiko yang berhubungan dengan diabetes dan penyakit jantung.

4. Pare

Selain diolah sebagai santapan,  sayur pare juga dapat dinikmati sebagai jus maupun suplemen dan dikonsumsi sebagai obat herbal untuk diabetes. Tanaman yang satu ini, dipercaya berpotensi meringankan gejala yang muncul akibat diabetes. Meski begitu, belum banyak penelitian yang membuktikan khasiat pare yang satu ini.

5. Jahe

Begitu banyak manfaat jahe untuk kesehatan yang bisa kita ambil, salah satunya sebagai obat herbal diabetes. Rempah yang satu ini, dinilai berpotensi mengatasi resistensi insulin yang seringkali dialami oleh pengidap diabetes tipe 2.

Berita Terbaru