Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Daftar Pemenang Lomba Bercerita Tingkat SD di Kapuas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 06 November 2019 - 15:16 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Lomba bercerita tingkat sekolah dasar (SD) yang digelar Dinas Sosial Kabupaten Kapuas telah selesai. Hasil penilaian dari dewan juri menetapkan 6 murid menjadi pemenang.

Lomba yang diikuti dari perwakilan SD yang ada di wilayah Kota Kuala Kapuas ini dalam rangka memeriahkan Hari Pahlawan. Berikut daftar 6 pemenangnya :

Juara I diraih oReffiza Auliya dengan nilai 255.

Juara II diraih Reffa Helena dengan nilai 241.

Juara III diraih Christoper Anderson mendapat nilai 233

Kemudian juara harapan I diraih Harry Marcelo Toepak, juara harapan II didapatkan Viona Febriana dan juara harapan III diraih Riva Junianti.

Para peserta bercerita berkaitan dengan tema perlombaan, yakni Aku Pahlawan Masa Kini, diikuti puluhan murid SD dari beberapa sekolah di wilayah setempat.

Para pemenang mendapatkan trophy, piagam penghargaan hingga bingkisan diberikan kepada para pemenang.

"Semua peserta sudah menampilkan yang terbaik, terima kasih atas partisipasi dalam kegiatan ini," ucap Kepala Dinsos Kapuas Budi Kurniawan, Rabu siang, 6 November 2019.

Budi berharap kegiatan yang baru pertama kali dilaksanakan ini dapat terus terlaksana secara berkesinambungan setiap tahunnya.

"Untuk meningkatkan rasa cinta tanah air dan jiwa patriotisme anak-anak di masa yang akan datang," tuturnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru