Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pacitan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Gunung Mas Melantik 36 Anggota TP PKK Periode 2019-2024

  • 08 November 2019 - 12:32 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Bupati Gunung Mas Jaya S Monong melantik 36 anggota tim penggerak pemberdayaan kesejahteraan keluarga atau TP PKK Gunung Mas periode 2019-2024, Jumat, 8 November 2019 

Acara pelantikan yang dilaksanakan  GPU Tampung Penyang itu dilanjutkan dengan Rapat konsultasi (Rakon) Pemberdayaan Kesejahteraan keluarga (PKK) Kabupaten Gunung Mas tahun 2019 yang dibuka langsung oleh Bupati Gunung Mas. 

Dalam sabutannya, Bupati mengajak seluruh TP PKK dan peserta Rakon PKK di daerah itu untuk berperan aktif dalam menjalankan 10 program pokok PKK yang sudah disusun. 

"Saya harap, anggota TP PKK atau seluruh peserta rapat konsultasi PKK dapat berperan aktif dalam program tersebut, sebab program tersebut salah satu program pokok TP PKK Gunung Mas untuk mencegah stunting," kata Jaya. 

Dia menyebutkan rapat Konsultasi PKK bertemakan "Peranan TP PKK dalam mencegah stunting melalui 10 program pokok PKK" itu nantinya akan menjadi program prioritas setiap pokja PKK. 

Menurutnya, 10 program pokok itu merencanakan program dan kegiatan selaras dengan prioritas pogram dan kegiatan nasional dan daerah,  dimana program pemerintah saat ini adalah mencegah stunting.

"Oleh sebab itu, saya mengimbau agar seluruh TP PKK harus benar-benar menjajal 10 program pokok itu supaya ke depannya berdampak baik untuk masyarakat dan pembangunan Kabupaten Gunung Mas," tandasnya. (HENDRA/B-2) 

Berita Terbaru