Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kabut Asap Selimuti Sukamara di Tengah Pelaksanaan Upacara Hari Pahlawan 

  • Oleh Norhasanah
  • 11 November 2019 - 08:40 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke 74 yang digelar Pemerintah Kabupaten Sukamara dilaksanakan di halaman kantor bupati setempat berjalan penuh hikmat meskipun di tengah kabut asap.

Kabut asap mulai muncul dalam satu minggu terakhir, setelah sempat hilang saat dilanda hujan beberapa waktu lalu.

Dalam upacara tersebut juga dihadiri oleh Wakil Bupati Sukamara, H Ahamdi, Ketua DPRD Sukamara, Deni Khaidir, Kepala Pengadilan Agama (PA) Sukamara, M Arqom Pamulutan, Wakapolres Sukamara, Kompol Achmad Mustofa Nur, Kepala SOPD dan tamu undangan lainnya.

Bupati Sukamara, H Windu Subagio selaku inspektur upacara membacakan sambutan Menteri Sosial Republik Indonesia.

"Hari Pahlawan kiranya bukan hanya bersifat serimonial semata, tetapi dapat diisi dengan berbagai aktivitas yang dapat menyuburkan rasa nasionalisme dan meningkatkan rasa kepedulian untuk sesama yang membutuhkan," ucap Windu Subagio, Senin, 11 November 2019.

Dalam kesemapatan itu, Windu mengajak seluruh pihak untuk menjadi sebagai pahlawan masa kini, sehingga permasalahan yang melanda bangsa dewasa ini dapat teratasi.

"Untuk itu marilah kita terus menerus berupaya memupuk nilai kepahlawanan agar tumbuh subur dalam hati sanubari segenap insan masyarakat Indonesia," tukas Windu Subagio. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru