Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Gunung Mas: MTQ Tingkat Kabupaten Agar Membawa Dampak Positif

  • 12 November 2019 - 14:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Bupati Gunung Mas Jaya S Monong mengharapkan agar kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran atau MTQ ke XV tingkat Kabupaten Gunung Mas membawa dampak positif bagi kehidupan sehari-hari.

Itu ia katakan ketika membuka acara tersebut yang berlangsung di halaman Masjid Agung Darul Najah, Kuala Kurun, Senin malam, 11 November 2019.

Bupati menyambut baik pelaksanaan MTQ yang diselenggarakan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) dan pemerintah daerah serta intansi terkait tersebut. Ia ingin ini menjadi penguatan dalam kerukunam umat beragama.

"Kita patut bersyukur kepada Tuhan yang Maha Esa,  di mana interaksi antar umat beragama di Kabupaten Gunung Mas sangat kondusif," ucap Jaya.

"Hal itu dikarenakan, terjalinnya kerjasama Yang baik antar pemerintah daerah dan tokoh agama,  tokoh masyarakat,  serta masyarakat yang ada di Kabupaten Gunung Mas," lanjutnya.

Sementara itu, Ketua LPTQ Kabupaten Gunung Mas M Rusdi menyampaikan terima kasih dan perhargaan kepada pemerintah daerah dan masyarakat karena sudah mendukung penyelenggaranan MTQ.

"Semoga Allah mencatat sebagai amal baik bapak ibu, sudara sekalian,  dan semoga kelak mendapatkan imbalan pahala yang belipat ganda dari Tuhan Yang Maha Kuasa," ucapnya. (HENDRA/B-5)

Berita Terbaru