Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bangka Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Turunnya Pagu Transfer ke Daerah Sebabkan Penurunan Dana Perimbangan APBD Pulang Pisau 2020

  • Oleh James Donny
  • 12 November 2019 - 18:56 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Turunnya bagi transfer dari pemeintah pusat menjadi penyebab turunnya pos dana perimbangan pada APBD Kabupaten Pulang Pisau tahun anggaran 2020.

Hal ini dikatakan Bupati Pulang Pisau Edy Pratowo saat rapat paripurna ke 5 DPRD masa sidang III, Selasa 12 November 2019.

Dalam penyampaian pidato pengantar nota keuangan dan rancangan RAPBD Pulang Pisau 2020 terjadi penurunan pada pos dana perimbangan dari tahun 2019 sebesar 12 persen atau Rp 164.446.479.000 menjadi Rp 144.258.224.000.

"Dapat kami jelaskan penurunan ini terjadi pada sumber dana APBN yaitu DAK non fisik disebabkan turunnya pagu transfer ke daerah dan dana desa sesuai peraturan presiden," terangnya.

Demikian juga turunnya pos lain-lain pendapatan pada APBD 2020 juga karena pemerintah daerah tidak dapat mengandalkan lagi jasa giro dan bunga deposito sebagai sumber pendapatan yang diharapkan.

"Pos lain-lain pendapatan terjadi penurunan dari tahun 2019 sebesar 11 persen bisa saya sampaikan penurunan tersebut adalah sebagai akibat pendapatan yang diharapkan bersumber dari jasa giro dan bunga deposito atas dana daerah  di kas daerah tidak bisa diandalkan lagi," katanya. (JAMES DONNY/B-6)

Berita Terbaru