Aplikasi Pilkada Terintegrasi dengan Excel

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Kobar: Pedagang Buah Musiman Harus Ditata

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 13 November 2019 - 20:06 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Saat musim buah, pedagang musiman akan bermunculan, sehingga membuat kota Pangkalan Bun nampak semrawut atau tidak tertata. Oleh karena itu Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) harus menata para pedagang buah agar tidak berjualan di sembarang tempat.

Ketua DPRD Kobar, Rusdi Gozali mengatakan setiap musim buah seperti sekarang ini hampir tiap sudut kota Pangkalan Bun ada yang jualan buah, baik itu yang menggunakan gerobak atau kendaraan jenis pikap. Karena saking banyaknya pedagang, membuat Kota Pangkalan Bun menjadi tidak tertata.

"Semangat menata Kota Pangkalan Bun itu tidak hanya membangun fasilitas publik saja, tapi juga dari masalah kebersihan sampah hingga ketertiban dari pedagang," katanya.

Menurutnya, banyaknya pedagang buah musiman ini perlu penertiban, karena para pedagang juga seenaknya berjualan di sembarang tempat.

Terdakang mereka berjualan di jalur hijau yang sudah jelas-jelas dilarang untuk berjualan.

"Seperti halnya Jalan Pangeran Antasari, Jalan Iskandar, Sutan Syahrir dan Jalan HM Rafi'i itu jalur hijau para dilarang berjualan. Tapi kenyataannya masih banyak pedagang buah yang sering berjualan, maka perlu ditertibkan," ujarnya.

Dia menegaskan penertiban ini dalam rangka menjaga Kota Pangkalan Bun agar tidak semrawut atau agar tertata rapi, karena percuma saja, melakukan perbaikan plankson dan trotoar, jika membiarkan pedagang buah berjualan di jalur hijau. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru