Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tana Tidung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Batako Plastik Diharapkan Atasi Masalah Timbunan Sampah

  • Oleh Norhasanah
  • 15 November 2019 - 11:32 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Wakil Bupati Sukamara, Ahmadi berharap melalui lauching produk batako plastik bisa mengatasi masalah sampah.

"Pada akhirnya melalui lauching ini diharapkan bisa mendorong masyarakat untuk mengefektifkan penggunaan plastik," harapnya, Jumat 15 November 2019.

Menurutnya dalam pembuatan batako ini masyarakat saat ini bisa memanfaatkan timbunan sampah plastik, sehingga berkurangnya tumpukan sampah plastik di Kabupaten Sukamara.

"Pembutan batako plastik ini adalah sebuah karya inovasi ramah lingkungan," ujarnya.

Dalam momen lauching ini dia mengucapkan terima kasih kepada warga RW 03 Kelurahan Padang yang dijadikan sebagai program kampung iklim dan semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini.

"Karena banyaknya timbunan sampah di kawasan DAS Jelai, sehingga mendorong DLH Sukamara dan masyarakat RW 3 yang telah melakukan inovasi dengan memproduksi batako plastik," tuturnya. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru