Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kaur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lembaga Litbang Dituntut Lakukan Koordinasi dengan Berbagai Pihak

  • Oleh Testi Priscilla
  • 19 November 2019 - 21:12 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Wali Kota Palangka Raya Umi Mastikah mengatakan lembaga penelitian dan pengembangan (Litbang) dituntut untuk melakukan koordinasi dengan berbagai pihak.

"Litbang harus bisa berkoordinasi dan bekerja sama dengan berbagai pihak supaya mampu meningkatkan kinerja dalam menjalankan peran dan fungsinya. Tidak hanya peran dan fungsi Litbang, tapi juga instansi terkait dengan dasar hasil masukan dari Litbang," katanya, Selasa 19 November 2019.

Hal ini disampaikannya saat membuka seminar akhir kajian pengembangan model pencegahan infeksi menular seksual.

"Kehadiran lembaga litbang pemerintah maupun non pemerintah merupakan potensi sumber daya kelitbangan yang bisa memperkuat kelitbangan pemerintah daerah," tambahnya.

Ia mengatakan dengan membangun jejaring komunikasi antar lembaga litbang dan berbagai pemangku kepentingan terkait maka diharapkan mampu melahirkan sinergi serta berkontribusi dalam pembangunan.

Oleh karena itu hasil kelitbangan harus solutif terhadap masalah yang berkembang.

"Harus solutif supaya bisa dimanfaatkan sebagai masukan dalam perumusan kebijakan di pemerintah daerah dalam perencanaan, pelaksanaan, maupun pengawasannya," tegasnya. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru