Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinilai Harus Mandiri, DPRD Usulkan Dana Bantuan Subsidi PDAM Dipangkas Rp 3 Miliar

  • Oleh Naco
  • 20 November 2019 - 16:10 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Anggota Komisi I DPRD Kotawaringin Timur, Rimbun mengusulkan dana subsidi untuk PDAM Darma Tirta Sampit untuk dipangkas. Sebab, mereka menilai PDAM sudah harus mandiri.

Apa yang diutarakan Rimbun juga didukung anggota lainnya H Abdul Kadir. Dana subsidi yang dialokasikan Rp 8 miliar melalui DPKAD Kabupaten Kotim dipangkas menjadi Rp 3 miliar.

"Jangan buat manja PDAM ini dari dulu disubsidi terus, sementara semua masyarakat memanfaatkan PDAM. Masa tidak bisa berpikir sendiri," tegas Rimbun.

Dalam pembahasan Rencana Kerja Anggaran (RKA) Komisi I DPRD Kotim dengan DPKAD Kabupaten Kotim, Rimbun meminta agar PDAM punya terobosan sehingga tidak tergantung dengan pemkab.

"Mending kita geser Rp 3 miliar itu kegiatan lain yang lebih prioritas," tegas Politisi PDIP tersebut.

Senada diungkapkan Abdul Kadir, yang sangat mendukung agar subsidi untuk PDAM tersebut dipangkas. Mereka yakin, PDAM bisa mencari uang sendiri.

"Saya sangat mendukung dengan apa yang disampaikan pak Rimbun, subsidi Rp 5 miliar itu cukup kami rasa. Kita geser ke kegiatan lain," tandasnya.(NACO/B-11)

Berita Terbaru