Aplikasi Pilgub (Pemilihan Gubernur) Propinsi Kalimantan Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Pesan Bupati Katingan kepada 5 Pejabat Baru Dilantik

  • Oleh Abdul Gofur
  • 25 November 2019 - 15:40 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Bupati Katingan Sakariyas melantik lima pejabat di daerahnya, Senin, 25 November 2019.

Kelima pejabat itu, yakni, Rain yang dipercaya menjadi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR.

Kemudian Pransang dipercaya menjabat Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik atau Kesbang Pol.

Lainnya ada Megar yang dipercaya menjabat Kepala Inspektorat dan Eka Suryadilaga sebagai Kepala BPBD serta Pimanto yang menjabat Kasat Pol PP.

Dalam kesempatan ini, Bupati Sakariyas berpesan kepada pejabat yang baru dilantik untuk memperhatikan beberapa hal.

Di antaranya pejabat mempelajari dan memahami seluruh aturan mulai dari peraturan bupati, peraturan daerah sampai dengan undang-undang.

"Sehingga dalam menjalankan tugas dan mengemban jabatan selalu berpedoman pada peraturan perundang-undangan yang berlaku agar tidak berimplikasi serta terjadi masalah yang berkaitan dengan hukum," pesan Bupati Sakariyas.

Kemudian segera melakukan tugas di tempat yang baru dan melakukan konsolidasi terhadap pegawai di lingkungan kerja masing-masing.

Melaksanakan fungsi kepemimpinan dengan tetap melakukan konsultasi dan koordinasi sehingga terjadi sinergi terhadap pelaksanaan tugas dan pekerjaan pemerintahan.

Tertib administrasi dalam pelaksanaan kegiatan dan pekerjaan yang merupakan azas utama dalam pelaksanaan pemerintahan sehingga tertatanya laporan dengan baik dan akuntabel atau dapat dipertanggungjawabkan.

Berita Terbaru