Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bengkayang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perpani Seruyan Bikin Program Pengenalan Panahan di Kalangan Pelajar

  • Oleh Magang 2
  • 27 November 2019 - 10:42 WIB

BOENEONEWS, Kuala Pembuang - Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Pengurus Kabupaten Seruyan akan memprogramkan pengenalan olahraga panahan di kalangan pelajar.

Sekretaris Perpani Seruyan, Ahmad Saifi mengatakan pengenalan olahraga panahan di kalangan pelajar ini agar mereka tertarik mengenal olahraga ini, sehingga diharapkan bisa dilakukan pembinaan sejak dini.

“Kami akan programkan ini mulai jenjang SD hingga SMA,” katanya, Rabu 27 November 2019.

Dia mengatakan pengenalan olahraga panahan ini sangat penting untuk penjaringan atlet agar lahir bibit bibit potensial pada olahraga ini, sehingga jenjang pembinaan akan semakin baik lagi ke depan.

“Saat ini panahan kita, alhamdulilah terus mengukir prestasi di berbagai kejuaraan dan ini tidak luput dari pembinaan yag terus dilakukan agar ke depan terus meningkat prestasi tentu pembinaan sejak dini kita perlukan,” tambahnya.

Pihaknya berterima kasih kepada KONI Seruyan selama ini telah memberikan perhatian, terhadap pembinaan olahraga panahan di Seruyan dan berharap perhatian ini akan terus diberikan untuk membesarkan atlet panahan yang bernaung dalam Perpani. (MAGANG 2/B-6)

Berita Terbaru