Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Malinau Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Kapuas Bakti Sosial Sambut HUT ke-69 Korpolairud

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 28 November 2019 - 11:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Jajaran Polres Kapuas melalui Satpolair telah melakukan kegiatan bakti sosial berupa donor darah dalam rangka menyambut dan mer Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 Korpolairud, bertempat di Mako Satpolair Jalan Soegiman Kuala Kapuas.

Kapolres Kapuas AKBP Estu Utama melalui Kasatpolair AKP Puji Widodo mengatakan kegiatan itu sebagai bentuk rasa syukur dalam memperingati dan menyambut HUT Korpolairud dengan donor darah untuk membantu terhadap sesama.

"Iya, kami sudah melaksanakan bakti sosial berupa donor darah oleh para personel dan lainnya yang bersedia. Tentu dengan ini kami harapkan ini dapat membantu bagi yang memerlukan," ucap AKP Puji Widodo kepada wartawan, Kamis, 28 November 2019.

Terlebih, dia juga berharap donor darah itu bisa membantu PMI dalam memenuhi ketersediaan kantong darah yang ada, sehingga saat dibutuhkan itu tersedia dengan baik.

"Mudah-mudahan salah satu rangkaian bakti sosial berupa donor darah ini bermanfaat, dan berguna nantinya bagi masyarakat," harapnya.

Adapun dalam kegiatan donor darah tersebut donor darah sekitar 30 orang, sedangkan, yang hanya bisa melaksanakan donor darah sebanyak 17 orang, karena kondisi kesehatan.

Kegiatan itu dipimpin langsung Kapolres Kapuas AKBP Esa Estu Utama, dihadiri PJU Polres Kapuas, Kasatpolairud Polres Kapuas, anggota Polres Kapuas, anggota kapal Parikesit 7009 Mabes Polri, anggota Satpolairud Polres Kapuas, anggota Bhayangkari dan KBPP Polri. (DODI RIZKIANSYAH/B-2)

Berita Terbaru