Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota Polres Murung Raya Gelar Razia Jelang Operasi Lilin 2019

  • Oleh Syahriansyah
  • 28 November 2019 - 18:36 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Untuk meningkatkan kesadaran pengendara motor di kota Puruk Cahu menjelang Operasi Lilin perayaan Natal 2019 dan tahun baru 2020, anggota Satlantas Polres Murung Ray menggelar razia rutin.

Hasilnya, anggota Satlantas Polres Murung Raya berhasil menindak belasan pelanggar kendaraan bermotor yang tidak mematuhi standar aturan berlalu lintas, Kamis 28 November 2019.

Kasat Lantas Polres Murung Raya Iptu Sugiya menjelaskan peningkatan kesadaran ini untuk menekan angka kecelakaan menjelang perayaan Natal dan tahun baru, sehingga pada pelasanaan Operasi Lilin nanti para pengendara sudah tertib berlalu lintas. 

"Pelanggar kendara kita tindak dan kita berikan himbauan agar selalu membawa kelengkapan surat kendaraan serta memakan kelengkapan sesuai aturan dalam berkendaraan," katanya.

Dia mengimbau masyarakat yang mempunyai anak di bawah umur agar tidak dibiarkan untuk berkendara sendiri. 

"Kita juga terus menghimbau kepada masyarakat di Mura agar tidak membiarkan anaknya untuk mengendarai sendiri karena selain belum memiliki SIM C juga rentan terjadi laka lantas pada anak yang sering ugal-ugalan," tuturnya. (RIANSYAH/B-6) 

Berita Terbaru