Aplikasi Pilgub (Pemilihan Gubernur) Propinsi Kalimantan Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelaku UMKM Sambut Baik Terobosan Bupati Kotawaringin Timur Jadikan Jumat Hari Minum Kopi 

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 29 November 2019 - 16:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), terutama para petani dan pelaku produksi kopi di daerah ini menyambut baik ide Bupati Kotawaringin Timur Supian Hadi yang menjadikan Jumat sebagai hari minum kopi. 

"Tentu terobosan Bupati Kotim ini sangat baik, karena akan berdampak langsung terhadap pelaku UMKM terutama produksi kopi di Kotim," ujar Rahmat Kotim, salah satu pengurus AMPI UMKM Kotim, Jumat, 29 November 2019. 

Dirinya menerangkan, ada dua produk Kopi Kotim yang saat ini mulai dikenal, yakni Kopi Kampung Bapinang yang diproduksi oleh salah seorang warga Kecamatan Pulau Hanaut bernama Nani, dan juga Kopi Uma yang diproduksi oleh warga Kecamatan Baamang bernama Anyi. 

"Tentu surat edaran bupati tersebut membantu mereka lebih mudah memasarkan kopi hasil produksi mereka," kata Rahmat. 

Dirinya juga berharap agar bupati juga memikirkan agar bisa mengangkat kesejahteraan pelaku UMKM secara umum. Semisal produk UMKM daei kuliner, cemilan, dan minuman yang bisa dijadikan sajian di setiap rapat SOPD. 

"Bahkan kalau bisa buat peraturan daerah (Perda) yang mewajibkan membeli produk lokal Kotim ini," harap Rahmat. 

Dirinya juga menyebutkan bahwa saat ini cukup banyak makanan yang merupakan asli produk olahan Kotim. Bahkan ada yang juga berbahan nanas. Mulai dari makanan, minuman dan juga camilan. Rasanya, tidak kalah sama produk olahan dari luar daerah. 

"Mudah-mudahan suara kami ini kembali bisa didengar pemerintah, dan menjadi perhatian agar pelaku UMKM di daerah ini semakin maju kedepannya," harap Rahmat. (MUHAMMAD HAMIM/B-2)

Berita Terbaru