Sistem Informasi Pemetaan & Manajemen Pemenangan Pilkada

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Kalteng Ngobrol Santai Bareng Wartawan Sambil Nikmati Keindahan Pantai Ujung Pandaran

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 01 Desember 2019 - 19:12 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran menikmati keindahan pesona Pantai Ujung Pandaran, Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, bersama wartawan yang tergabung di PWI Kotim, Sabtu, 30 November 2019 sore.

Itu dilakukan Sugianto Sabran usai memimpin upacara pembukaan Kemah Eksekutif, Legislatif, dan Yudikatif (ELY) di Bumi Perkemahan Ujung Pandaran.

Obrolan kala itu berlangsung ringan dan santai. Sesekali ada perbincangan serius, tetapi tak jarang diselingi gurauan dan canda tawa. Tak ada jarak antara Sugianto dan wartawan, menunjukkan kedekatannya.

Perbincangan tak hanya soal pemerintahan, ada juga nasehat serta motivasi yang diberikan dari suami Yulistra Ivo Azhari tersebut. Beberapa hal yang ditekankannya pentingnya keharmonisan masyarakat Kalteng.

"Keharmonisan itu penting. Terutama dalam menciptakan kondusivitas daerah. Itu harus selalu kita utamakan," kata Sugianto Sabran.

Selain itu, dia juga mengatakan, sektor pariwisata sudah seharusnya dikembangkan pemerintah kabupaten/kota di provinsi ini. Dan pemerintah provinsi menyatakan akan mendukung itu.

"Untuk Pantai Ujung Pandaran ini tentu pemprov mendukung pengembangannya. Seperti akses jalan menuju Pantai Ujung Pandaran, akan kita gelontorkan anggaran untuk perbaikan," kata dia.

Sugianto Sabran juga berpenampilan santai, dengan kaos merah dan celana training serta hanya sandal jepit. Dia juga ramah meladeni warga yang ingin foto bersama dengan latar belakang panorama pantai kebanggaan Kotim itu. 

"Alhamdulilah bisa menikmati sore di pantai bersama pak Gubernur Kalteng. Mantap mas," kata Achmad Benbela, jurnalis TV yang turut serta dalam kegiatan itu. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru