Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekda Kalteng: Tahun Politik, Anggota Korpri Harus Jaga Netralitas

  • Oleh Arnoldus Maku
  • 02 Desember 2019 - 20:12 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Dalam momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Korpri 2019, Sekda Provinsi Kalimantan Tengah Fahrizal Fitri meminta kepada para anggota Korpri untuk senantiasa menjaga netralitas di tahun politik.

"2020 merupakan tahun politik, sehingga ASN atau anggota Korpri harus bisa menempatkan diri dan menjaga netralitas," ujarnya, Senin 02 Desember 2019.

"Korpri itu bukan organisasi politik, ingat ya," tambah Sekda tegas. Menurutnya keterlibatan anggota Korpri dalam dunia politik praktis tentunya memiliki konsekwensi tersendiri.

"Dalam undang-undang sudah mengatur dan ada larangannya kalau nekat untuk terjun dalam politik praktis dengan memihak salah satu pihak tertentu atau organisasi tentu konsekwensinya jelas. Sanksinya ada," ujarnya.

Meski demikian dirinya mengaku optimis bahwa dalam momentum tahun politik 2020 nanti para anggota Korpri di Provinsi Kalteng tetap selalu menjaga netralitas dan menjunjung tinggi spirit sebagai ASN yang tidak terkooptasi dengan kepentingan politik apapun. (ARNOL/B-6)

Berita Terbaru