Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Binjai   Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Banjir Picu Ular Masuk Rumah Warga

  • 04 Desember 2019 - 17:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Banjir yang melanda beberapa titik di Kota Palangka Raya memicu ular masuk ke rumah warga yang terdampak banjir.

Dari data yang berhasil dihimpun, setidaknya ada tiga laporan ular masuk ke rumah warga yang diterima oleh Tim Emergency Respon Palangka Raya (ERP) pada Rabu, 4 Desember 2019.

Ketua ERP Palangka Raya, Jean mengatakan, laporan pertama yang diterima oleh pihaknya ada di Jalan Beliang. yakni terdapat dua ekor ular jenis Weling masuk kedalam rumah.

Kemudian di Jalan Bukit Raya I, ular jenis King Kobra masuk kerumah warga namun tidak berhasil diamankan karena ular tersebut lebih dahulu kabur. Terakhir laporan terjadi di Jalan Junjung Buih III gang SMN. Pihaknya mengamankan ular jenis Piton.

"Ular yang sudah kami evakuasi ini selanjutnya akan kami serahkan kepada BKSDA untuk ditindaklanjuti," ujar Jean.

Sementara, Yosua, salah satu pemilik rumah di Jalan Junjung Buih III, mengatakan jika sebelumnya komplek pemukiman sempat tergenang air. Awalnya ia bermaksud untuk menguras air yang masuk rumah. Setelah berada di pintu belakang, ditemukan ular Piton berada di plafon atap rumah.

“Saya keget. Saat itu saya hendak menguras air dan membersihkan rumah. Kemungkinan ular itu awalnya dari pangaringan yang ada di jalan utama sebelum masuk kesini karena banjir," ucapnya. (AGUS/B-7).

Berita Terbaru